Penghulu Jaya Agung, M. Purwani Perlihatkan Bangunan Kantor Penghulu.
|
BAGANSINEMBAH - Akhirnya desa/kepenghuluan Jaya Agung Kecamatan Bagan Sinembah, Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) yang selama ini mengontrak Rumah warga untuk dijadikan Kantor, kini mendapat bantuan dari pemkab Rohil berupa banguan untuk Kantor Kepenghuluan.
Hal ini diungkapkan oleh Datuk Penghulu Jaya Agung, M Purwani kepada Wartawan di sela peninjauan pembangunan kantor baru, Rabu (10/8).
Ia menjelaskan, bangunan Kantor Penghulu Jaya Agung itu terletak di Jalan Penghulu, Dusun Mutiara Jaya, Kepenghuluan Jaya Agung.
"Ini merupakan bantuan dari Pememerintah Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) melalui Dinas Cipta Karya Dan Tata Ruang Tahun anggaran 2016. Dengan total biaya Rp. 581.527.000 yang dilaksanakan pembangunannya oleh CV. Kari utama Mandiri dengan masa kerja 120 hari kalender," ungkap Datuk Penghulu.
Ia menambahakan, atas nama masyarakat melalui Kepenghuluan Jaya Agung mengucapkan ribuan terima kasih kepada Pemkab Rohil yang telah memberi bantuan sebuah kantor penghulu yang baru.
"Sudah lama kita dambakan punya kantor sendiri. Karena selama ini, kantor kita masih setatus ngontrak rumah warga untuk di jadikan kantor penghulu, ini sejak pemekaran desa dan hingga saat ini," katanya.
Purwani berharap, agar bangunan kantor baru cepat rangkum pengerjaannya. Untuk itu, dirinya meminta kepada pekerja kantor penghulu dapat mengerjakan dengan sesuai bestek yang telah di tentukan.
"Ya, harapan kita bangunan kantor itu bagus dan bisa tahan lama. Karena untuk mendapatkan bantuan ini tak gampang," harapnya.(iloeng)
Silahkan Gunakan Facebook Comment, Jika Anda Tidak Memiliki Url Blog!
Comments for blogger! brought to you by INFONETMU , Ingin Kotak Komentar seperti ini? KLIK DISINI!?
Post a Comment